Dekorasi Kamar Anak Kost Sederhana – Saat menempati tempat kost umumnya, kost tersebut bisa jadi masih terdiri dari ruangan kosong atau bahkan hanya diisi oleh barang barang seadannya yang disediakan oleh kost.
Kamar kost sendiri jika boleh diibaratkan adalah rumah bagi anak perantauan. Meskipun tidak senyaman di rumah kita sendiri namun mau tidak mau seorang anak kost harus tingal di tempat yang sudah dipilihnya.
Tapi sering merasa bosan nggak sih dengan layout kamar kosan yang begitu begitu saja? Apalagi jika tidak ada dekorasi apapun pastinya kamar kost yang ditinggali akan terasa kosong bukan? Nah sebelum membahas dekorasi kamar anak kost yang sederhana, kami akan berikan kepada kamu tips untuk menata kamar kost.
Tata Cara Menata Kamar Kost
1. Pilihlah barang barang yang multifungsi
Saat memilih kamar kost umumnya ruangan yang ditawarkan sangatlah terbatas, karena ruangan yang terbatas ini kamu dituntut untuk pintar pintar dalam memilihnya. Nah untuk menyiasati hal ini, kamu bisa memilih barang barang yang multifungsi alias memiliki beberapa fungsi sekaligus sehingga barang di kamar kamu tidak banyak dan tidak memenuhi kamar yang umumnya memiliki ukuran yang terbatas itu.
2. Perbanyak tempat penyimpanan
Selain dapat membuat ruangan menjadi rapih, dengan adanya banyak tempat tempat penyimpanan juga membuat tempat kost kita jauh lebih terlihat bersih. Kelompokan barang barang yang sejenis dan masukkan ke dalam satu penyimpanan.
3. Pilih kamar tidur dengan ranjang yang tinggi
4. Barang bekas sebagai kotak penyimpanan
Saat kita membeli sesuatu pastinya terkadang terdapat box kardus maupun “wadah” yang lainnya, nah barang bekas ini jangan dahulu di buang sebab dengan adanya barang bekas tersebut bisa dijadikan sebagai kotak untuk penyimpanan barang barang.
5. Hindari dekorasi permanen
Biasanya pemilik kostan ada yang tidak memperbolehkan untuk mengecat tembok, memasang paku atau memasang double tape dikarenakan bisa membuat tembok rusak. Nah karena hal ini maka hindari penggunaan dekorasi yang permanen.
Nah jika penataannya sudah okke, mari kita beranjak ke pembahasan dekorasi kamar apa saja sih yang bagus untuk dinding kamar kost. Berikut kami hadirkan penelusurannya untuk kamu.
Dekorasi Kamar Anak Kost Sederhana
1. Tanaman Hias
Agar membuat kamar yang kamu tempati lebih nyaman, tidak ada salahnya untuk memajang tanaman hias, memajang tanaman hias juga bisa membuat mata menjadi lebih segar. Kamu boleh memajang tanaman hias asli atau yang palsu sebagai hiasan.
2. Gunakan gorden yang cantik
Biasanya, gorden sudah disediakan oleh pemilik kost namun kamu bisa menggantinya sendiri agar sesuai dengan apa yang kamu mau. Dengan mengganti gorden sesuai dengan keinginan kamu maka suasana kamar bisa menjadi berubah lebih nyaman untuk kamu tinggali.
3. Pasang lampu tumblr
4. Pajang foto liburan
Jika kamu memiliki banyak foto liburan maka tidak ada salahnya untuk memajangnya di kamar kamu sebagai dekorasi. Dalam pemasangannya kamu bisa berkreasi sesuai dengan keinginan kamu masing masing.
5. Pajang foto polaroid
Selain bisa memajang foto foto liburan, kamu juga bisa memajang foto foto polaroid. Kamu hanya perlu menggunakan tali remi untuk menggantung foto foto tersebut.
6. Cermin besar
Dini ini banyak orang, para perempuan khususnya menggunakan standing miror untuk dekorasi kamarnya. Kamu juga bisa menggabungkan dengan dekorasi lampu tumblr agar semakin terlihat eksklusif lagi.
7. Note board
Di pasaran sudah banyak terdapat wall grid yang memiliki harga terjangkau sehingga kamu tidak perlu bingung bingung lagi untuk mencarinya. Nah dengan wall grid ini kamu bisa memajang note note penting untuk keperluan kuliah atau yang lainnya.
8. Gunakan karpet yang cantik
Nah selain digunakan sebagai dekorasi, sebagai anak kost pastinya kita membutuhkan karpet di dalam kost untuk bersantai santai kan? Karpet bulu ini kerap sekali digunakan sebagai pilihan banyak orang karena teksturnya yang empuk dan bikin nyaman.
Baca Juga : 15 Tips Hemat Anak Kost Untuk Hindari Kantong Kering Akhir Bulan
Nah itulah beberapa dekorasi untuk dijadikan sebagai refrenensi anda. Pada intinya, kamu boleh saja mengubah tatanan kost sesuai dengan apa yang kamu inginkan selama diperbolehkan oleh pemilik kost tempat kamu menyewa tempat yang satu ini.
0 komentar:
Posting Komentar